Secara medis makanan dan minuman aprodisiak tidak dapat membangkitkan gairah seks, ilmu kedokteran Barat mengklaim bahwa
munculnya gairah seks setelah mengkonsumsi zat tersebut lebih bersifat psikologis.
Bagi beberapa budaya seperti di Indonesia, teknik tradisional meningkatkan gairah seks masih sangat dipercaya. Beberapa obat tradisional dipercaya memiliki kemampuan meningkatkan libido dan sering disebut obat kuat tradisional atau alami.
Di bawah ini salah satu ramuan tradisional aprodisiak untuk membangkitkan gairah yang loyo dan membuat seorang pria menjadi kuat dan tahan lama ketika bercinta.
I. Resep Pertama
- Bahan : Daun jinten 7 lembar
- Pemakaian : Daun jinten dicuci bersih kemudian dimakan sebagai lalapan, lakukan secara teratur setiap hari.
II. Resep Kedua
Siapkan bahan-bahan di bawah ini:
- Jahe 10 gram
- Temulawak 10 gram
- Lempuyang wangi 10 gram
- Ketumbar 5 gram
- Air mendidih 100 cc
- Madu 1 sendok makan
Pemakaian:
Tumbuk halus jahe, temulawak, lempuyang wangi, ketumbar.
Selanjutnya seduh dengan 100 cc air mendidih dan tambahkan 1 sendok
makan madu. Airnya diminum sekaligus selagi hangat pada malam hari.