jual beli liberty reserve, jual beli paypal

Sabtu, 23 Juni 2012

Psikologis Trading dan Kunci Keberhasilan Trading

Kesuksesan trading sebenarnya bukan terletak pada seberapa canggih trading system,seberapa akurat analisa, seberapa banyak indikator, ataupun dinilai dari seberapa besar profit yang d hasilkan, krna saya yakin semakin lama mengenal forex, semakin lama trading, akan semakin takut, karena seiring berjalannya waktu ternyata bukan profit yg trus dihasilkan, tapi justru loss lah yang sering di dapat, MC lagi dan lagi, bukan tentang trading tanpa loss, bukan tentang profit ratusan persen tapi tentang konsistensi, karena mungkin beberapa hari trading tanpa loss, beberapa bulan bisa profit ratusan persen, tapi apa yang terjadi beberapa hari kemudian?? beberapa bln kemudian, profit itupun hancur, akun itupun hancur..
karena kesalahan sekali akan menghancurkan semuanya, sebagai bukti banyak trader kelas dunia yang terkumpul dalam zulutrade, PAMM akun, manage akun, dll.

Bisa dikatakan 90% akunnya loss atau MC bahkan sedikit yang bisa bertahan lebih dari setahun. karena memang pada kenyataannya 90% trader akan kehilangan uangnya. begitulah kejamnya market yang tidak segan menggilas seluruh uang qt. bagaimana bisa itu terjadi?? bukankah trading itu mudah? hanya buy dan sell? saya bisa profit trus, saya bisa profit ratusan persen? coba buktikan apakah bisa konsisten! dalam beberapa hari, bulan? karena sebenarnya dalam trading yang paling menentukan adalah PSIKOLOGI TRADING.

Pasti anda  juga merasakan saat sudah melakukan OP terasa deg-degan, profit sedikit-sedikit diclose, floating minus ditahan-tahan, mental tidak kuat dan banyak juga yang akhirnya stress. memang psikologi trading inilah yag sulit, banyak master bilang 90% keberhasilan trading itu ditentukan oleh faktor psikologis, karena faktor inilah yang akan menghantarkan pada konsistensi,ilmu ikhlas dan realistis, berikut adalah sedikit sharing tentang psikologi trading dari guru forex yang sangat menginspirasi saya, walaupun sudah mengenal forex bertahun-tahun saya tak segan untuk selalu membaca ini lagi dan lagi, saya yakin juga kalau anda nanti sudah mencoba trading, belajar forex, dari web atau forum-forum, pasti akan selalu ingin membaca ini, lagi dan lagi, semoga bermanfaat:

1. Kita dibayar karena disiplin.
Kita tidak perlu punya IPK 4.0, tidak perlu pintar matematika, tidak perlu fasih 4 bahasa, tidak perlu punya pengalaman kerja 10 tahun, tidak perlu bangun pagi pulang malam untuk sukses di forex. Market hanya membayar satu hal dari kita: disiplin. Cuma satu itu. Dan ya cuma itulah yg dibutuhkan di sini, Disiplinlah dan market akan memenuhi rekening kita.

2. Bukan bola kalau tidak bundar.
Kalau dari 10 trading kita hanya 9 yang disiplin maka kita tentu belum bisa dikatakan disiplin. Kalau kita bilang “saya sudah berhenti merokok” tapi masih suka ngumpet-ngumpet  untuk merokok itu namanya BELUM berhenti merokok. Belajarlah untuk disiplin di setiap trade.
3. Jangan obati luka bakar dengan api.
Saat market bergerak tidak sesuai dengan yang kita harapkan kenapa harus diperburuk dengan membuka posisi yang sama terus menerus bahkan dengan lot yang lebih besar? Segeralah keluar atau kurangi lot-nya. Itu uang yang kita keluarkan, bukan daun jambu.
4. Jangan tolak rejeki.
Kita semua pernah melakukan ini. Market telah menghidangkan uang untuk kita dengan bergerak sesuai arah yang kita harapkan tapi kita nggak puas dengan uang sedikit. Lalu kita tungguin chart dan berharap uang itu menjadi banyak dan banyak, tapi seringkali market malah balik kanan dan kita masih saja berharap dan akhirnya malah kita yang harus mengeluarkan uang. Tidak perlu serakah. Toh market buka 24 jam. Masih ada hari esok. Jangan tolak rejeki yang sudah dihidangkan.
5. Percuma membuat gundukan dari air.
Seandainya siang ini kita sudah profit 50 pip, maka usahakanlah trade berikutnya tidak loss lebih dari 50 pip. Kalau saatnya sudah tepat, segera pindahkan stop loss ke +1. Buatlah gundukan dari tanah, bukan air.
6. Setialah.
Apapun trading system kita. Apapun indikatornya. Ambilah kertas dan pulpen (atau buka microsoft word). Tulis trading system kita, kapan kita masuk, kapan harus keluar, berapa lot yg dibuka, di mana menaruh TP dan SL. Sertakan screenshot-nya. Buatlah sedetil mungkin. Buatlah seolah-olah kita sedang mengajari anak SD untuk mentradingkan uang sejuta dollar kita. Setelah itu print dan laminating  jika perlu. Taruh di samping komputer. Kalau trading system tersebut berhasil 50% maka SETIALAH.

7. Carilah pakaian yang paling nyaman.
Jangan pakai jaket berbahan suede klo kita alergi dengan bahan itu. Jangan pakai baju hitam tebal saat siang yang terik. Yang bagus untuk orang lain belum tentu sama bagusnya untuk kita. Jadi kalau kita nyaman dengan TF15m, kenapa harus memaksakan diri dg TF daily jika itu malah selalu bikin deg-degan? Ya coba-coba boleh saja, tapi cukup di acc demo atau micro. Carilah gaya trading yang paling profitable tapi sekaligus paling nyaman dan menyenangkan menurut kita masing-masing.

8. Pastikan esok kita masih bisa trading.
Apakah sebuah meteor sdg menuju bumi? Apakah gelombang tsunami sedang menuju ke rumah kita? Apakah mulai minggu depan forex akan ditiadakan? Kalau tidak, lalu kenapa kita terburu2 ingin mengeruk profit sebanyak-banyaknya hari ini juga? Jangan over-trade, jangan resikokan uang terlalu banyak, pastikan besok kita masih punya balance untuk trading, supaya bisa bayar cicilan, bisa beli susu anak, dst. Tidak ada yg lebih menyedihkan daripada mengetahui harga akan bergerak 200 pips tapi ga ada cukup dana di account kita.


9. Saat gedung terbakar, cepatlah keluar.
Pecundang itu bukan saat kita loss. Pecundang itu kalau kita tahu harga sudah jelas balik badan tapi tetap tidak berani cut loss. Jangan takut mengakui analisa kita salah. Semua trader pasti pernah loss. Yang kakap pun masih sering salah. Ga masalah kita loss hari ini, yang penting laporan akhir bulan tetap profit. Let the profit run, but cut your losses.

10. Just one big idea, and live like a king.
Para penemu hebat pasti mengerti ini, para musisi, para pengusaha, dan semua mereka yg namanya tidak pernah mati. Graham Bell, Alpha Edison, Soekarno, Elvis Presley, Nobel, George Soros, Colonel Sanders, dan orang-orang hebat lainnya, semua memliki kesamaan yaitu memiliki satu ide besar dan fokus padanya. Karena mereka tahu, sekali ide besar itu terwujud maka mereka akan hidup seperti raja. Temukan cara trading yg terbaik menurut kita masing-masing, jangan berhenti memperbaikinya, dan setialah. Lakukan apapun utk menemukannya, dan hiduplah seperti raja. Tapi money management dan disiplin akan menentukan seberapa lama kita tinggal di istana.
11. Ikuti saja anginnya
Begitu banyak faktor yang menentukan kemana angin akan bertiup dan sekuat apa: kontur dataran, temperatur, penebangan hutan, posisi bulan dan bintang, jumlah nitrogen di tanah, jumlah cacing yang mati per minggu, dst, dst. Tapi pada akhirnya tidak terlalu penting apa yang menggerakkan angin, melainkan ke arah mana kita mengembangkan layar saat angin datang. Pada akhirnya tidak terlalu penting menganalisa harga sebelum news terjadi, ikuti saja arah arus yg dihasilkannya.

12. Pak guru tua yang pandai
Mungkin jaman sekolah dulu kita pernah terheran-heran mengapa guru PPKN kita begitu lancarnya menyebut satu persatu butir-butir pancasila, atau guru fisika yang dengan diluar kepala menjabarkan rumus relativitas umum? Sekarang kita tentu sudah tahu rahasianya,  Jadi, kalau mulai hari ini kita setia dengan trading system kita, kita ulang-ulang setiap hari, kita pelototin setiap jam, bayangkan bagaimana hebatnya kita 5 atau 8 tahun dari sekarang. Tetaplah berlatih.

13. Yang penting bukan di mana kita saat ini, tapi di mana kita besok
Kita tahu rasanya MC, tahu rasanya ingin nonjok monitor. Kita tahu rasanya putus asa. Tapi kabar gembiranya, apakah ada trader sukses yang tidak pernah ngerasain itu semua? Mereka semua pernah merasakan itu, dan mereka toh sukses sekarang. Berarti kita berada tepat di jalan yg sama dengan mereka. Teruskan saja, sepanjang kita terus berjalan (atau merangkak) suatu hari pastilah sampai juga di sana. Nggak penting seberapa besar MC kita, tapi seberapa besar impian kita.

14. Gigitlah sedikit-sedikit atau rahangmu lepas
Beberapa dari kita mungkin punya target profit harian 50 pip, atau 100 pip, atau 200 pip. Berapapun target kita, cobalah dipecah dalam beberapa kali trading. Mendapatkan 100pip sekali trading seringkali jauh lebih sulit (mental dan teknikal) dibanding dalam 5 kali trading. Makan sesuap demi sesuap akan lebih mudah dan menyenangkan dibanding 1 piring langsung.

15. Tentang menunggu
Apa kemampuan utama yang diperlukan untuk menjadi seorang pemburu handal? Menembak? Bisa jadi. Tapi ada pepatah terkenal di antara para pemburu: Menunggu adalah separuh kesuksesan. Begitu pula saat singa memburu kerbau. Sebagian besar waktunya dihabiskan untuk mengendap-endap menunggu saat yang tepat, bukan untuk berlarian ke sana kemari mengejar si kerbau. Punya seribu indicator dan seribu sistem tidak ada artinya tanpa tahu cara menikmati masa menunggu.


16. Tentang penjaga menara
Kalau tempat kita berdiri terlalu rendah sehingga tidak bisa melihat ke mana badai mengarah, tanyakanlah pada penjaga menara. Kalau tempat kita berdiri terlalu tinggi sehingga tidak bisa merasakan getaran tanah, tanyakan pada mereka yang dibawah. Tengoklah apa yang sedang terjadi di TF besar dan kecil, lalu putuskan kemana akan berlari.

17. Sejarah mengulang dirinya sendiri
Kita berada di zaman interglacier, di mana banjir nabi Nuh akan datang lagi. Temuan fosil mengatakan ternyata dunia sudah dikiamatkan berkali-kali. Asteroid pernah menumbuk bumi dan pasti datang lagi. Sejarah selalu berulang. Belilah buku yang bagus dan buatlah jurnal trading, catatlah kesalahan dan prestasi kita setiap hari. Suatu hari pasti ada gunanya, karena double top dan doji akan datang lagi. False signal akan selalu menggoda. Karena sejarah akan berulang.

18. Sesekali jadilah robot
Target trading kita ingin beli tivi yang lebih besar atau mobil yang lebih kinclong sebelum reuni SMA bulan depan? Modal trading kita hasil hutang ke bank dan seorang debt collector sedang menunggu di depan pintu? Atau kita baru saja bertengkar dengan boss tepat sebelum sesi Eropa buka? Atau kita baru saja menghilangkan uang hasil jual sawah dalam 10 detik? Singkirkan emosi atau jangan lihat chart sama sekali, karena market tidak perduli sedikitpun tentang masalah kita, dia tetap akan bergerak ke manapun semaunya, meskipun saya mengancam bunuh diri di depan kantor. Sesekali jadilah robot.

19. Belajar membentur lantai
Ambillah bola tenis. Banting kuat-kuat kelantai. Lihat seberapa tinggi dia memantul. Yaa, kita semua tahu semakin keras dia terbentur semakin tinggi dia terbang. Begitu juga dengan kita, loss itu penting untuk membuat kita lebih hati-hati, MC itu perlu untuk memaksa kita disiplin, percayalah semua kegagalan kita kemarin ada gunanya, itu adalah lantai keras yang akan menerbangkan kita tinggi-tinggi suatu hari nanti.

“Mendapatkan keuntungan dari frekuensi aktivitas trading yang kita lakukan, bukan untuk mendapatkan keuntungan besar dari setiap transaksi atau mendapatkan semua peluang dari pergerakan harga di setiap transaksi.”
“Membangun sebuah account hingga level dimana hanya sedikit trade dalam satu bulan menghasilkan penghasilan yang luar biasa”.





Sumber : etraderpartner